Google Street View, Jendela Wisata Keliling Dunia Dari Gadget Anda

Pemandanga bawah laut dengan aplikasi Google Street View

Ingin wisata keliling ke berbagai belahan dunia tetapi tidak ada modal?
Jangan khawatir, sekarang anda tidak perlu beranjak dari tempat duduk untuk keliling dunia.
Tidak perlu pusing tiket pesawat yang mahal, tarif hotel yang tidak terjangkau, makanan yang tidak bisa terbeli.
Kita bisa melihat tempat wisata yang paling kita idamkan secara visual 3 dimensi lewat gadget kita.
Dengan aplikasi ini, seolah-olah kita hadir di tempat tersebut dan bisa melihat pemandangan keliling 360 derajat, bahkan pemandangan di dalam air sekalipun.
Adalah aplikasi dari google, "Street View" yang akan membawa kita berkelana keliling dunia tanpa harus keluar dari rumah, bahkan tanpa beranjak dari tempat duduk.

Aplikasi Street View yang sudah didownload lebih dari 500 juta pengguna

Aplikasi ini dapat diunduh di playstore dari hape android dan diinstal secara otomatis.
Dengan sudah terinstalnya aplikasi ini, kita bisa melihat semua lokasi wisata pilihan di dunia dan yang ada di sekitar kita.
Kita bahkan bisa merekam dan memasukkan photo 360 seperti yang kita lihat untuk dinikmati orang lain sekaligus mempromosikan tempat wisata di daerah kita.
Caranya cukup mudah, buka aplikasi Street View dan mulailah memotret panoramanya sekeliling secara bersambung.
Setelah semua ruang kita foto secara 360 derajat, maka aplikasi akan "menjahit" foto itu menjadi satu sehingga tersambung utuh sekelilingnya.
Selanjutnya kita upload foto itu ke Street View dan akan tersimpan di database google yang akan bisa dilihat orang baik menggunakan hape atau komputer.
Semua foto yang kita upload akan tersimpan sebagai sumbangan kita dan kita bisa mengetahui berapa banyak pengunjung yang sudah melihat foto kita.

Akun Street View saya tanggal 2 Des 2016 yang sudah dikunjungi hampir 30.000 orang.

Berikut ini beberapa hasil foto yang sudah saya upload ke Street View yang jumlah total pengunjungnya baru sekitar 30.000 orang.
Anda ingin melihatnya juga?
Berikut daftar unggulannya:
Masjid Raya Kotabaru
Rumah Si Pitung.
Taman Suropati
Monumen Nasional
Siring Laut Kotabaru.
Bagaimana?
Keren kan......!!!
Tunggu apalagi?
Segera instal aplikasinya, berkelanalah dan bagikan juga hasil fotomu.....!!!


No comments:

Post a Comment